Kami Peduli !




KAMI TIDAK BUTUH POSKO
KAMI TIDAK BUTUH BENDERA PARTAI POLITIK
KAMI TIDAK BUTUH PENCITRAAN

KAMI HANYA BUTUH SERAGAM SEKOLAH ANAK-ANAK KAMI
KAMI HANYA BUTUH BUKU-BUKU SEKOLAH DAN PERLENGKAPANNYA
KAMI HANYA BUTUH BAHAN MATERIAL /BANGUNAN



  
Dalam harta mereka tersedia bagian tertentu bagi miskin yang meminta dan yang tidak mau meminta. (Al-Ma’arij: 24 -25)

Menginjak hari ke empat , dimana kebakaran yang telah melanda menghanguskan ratusan rumah di kelurahan angke,kecamatan tambora. ada beberapa hal yang begitu meresahkan hati nurani gue.
  • Posko-posko yang di dirikan oleh ormas dan partai politik terkesan seadanya . dan maaf.. sampai detik ini saya pribadi belum melihat adanya kontribusi bantuan yang benar-benar real dan sangat di butuhkan oleh warga masyarakat yang terkena musibah. bantuan yang di berikan hanya sebatas mie instant dan air kemasan . dan parahnya posko-posko yang ada malah ikut-ikutan meminta sumbangan dari warag masyarakat yang melintas.  **ssst... anggota -anggota DPR/DPRD nya pada kemana ya?? mbok ya malu gitu. waktu PEMILU teriak-teriak mengajak masyarakat untuk memilih tapi pas masyarakat ada musibah tapi tidak ada kontribusinya.

  • Ada 1-2 anggota Dewan yang datang , kalau tidak salah yaitu Sdr.Inggar dari GOLKAR dan Sdr.Effendi dari PDI perjuangan melintas malam hari.  tapi dari Anggota DPR/DPRD PARPOL lain?
  • BAZIS DKI.. pas lihat daftar penyumbang di POS RW.02, tertulis bahwa BAZIS DKI hanya menyumbang perlatand an perlengkapan mandi. just it? yupz! jadi tidak habis pikir, mayoritas warga angke,terlebih yang terkena musibah adalah beragama islam (muslim) . hanya seginikah bantuan yang di berikan setelah setiap tahun kami masyarakat muslim memberikan zakat infaq shodaqoh baik melalui lembaga - lembaga penerimaan ZIS baik di tingkat kelurahan ataupun di tempat bekerja.
  1. PMI. sekali lagi terima kasih karena kehadiran kalian lah. masyarakat yang terkena musibah masih bisa merasakan nikmatnya nasi. meski hanya berlauk kan telor cs. :)
Sekali lagi tulisan ini hanya sebagai bentuk keprihatianan terhadap kondisi masyarakat angke yang terkena musibah . (MRJ)

KAMI TIDAK BUTUH POSKO
KAMI TIDAK BUTUH BENDERA PARTAI POLITIK
KAMI TIDAK BUTUH PENCITRAAN

KAMI HANYA BUTUH SERAGAM SEKOLAH ANAK-ANAK KAMI
KAMI HANYA BUTUH BUKU-BUKU SEKOLAH DAN PERLENGKAPANNYA
KAMI HANYA BUTUH BAHAN MATERIAL /BANGUNAN

1 komentar

  1. Maju & berkembang'y sebuah zaman ternyata tidak diikuti dengan maju & berkembang'y rasa toleransi & prikemanusiaan yg ada,.,.,

    BalasHapus